Karya Tulis Ilmiah



PENGARUH TERAPI MUSIK LO-FI TERHADAP INTENSITAS NYERI DAN TEKANAN DARAH PADA PASIEN POST OPERASI DI RSU KARSA HUSADA BATU (2022)

Prodi : SARJANA TERAPAN KEPERAWATAN MALANG
Pengarang : MUHAMMAD FAIZUD DAROIN
Dosen Pembimbing : Joko Wiyono, S.Kep., M.Kes., Sp.Kom
Klasifikasi/Subjek : , perawat
Penerbitan : , Malang: 2021.
Bahasa : Bahasa Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Latar Belakang: Nyeri merupakan keluhan yang paling umum dan masalah utama pada pasien pasca operasi. Terdapat beberapa terapi non farmakologi yang dapat mendistraksi fokus pasien post operasi dari nyeri, salah satunya terapi musik. Genre musik tertentu dapat mempengaruhi fisiologis dan psikologis manusia sehingga tekanan darah pasien stabil. Beberapa genre musik dapat memberikan efek terapeutik, salah satunya lo-fi. Maka dari itu penelitian ini ditujukan untuk menguji pengaruh musik lo-fi terhadap intensitas nyeri dan tekanan darah. Metode: Penelitian ini menggunakan metode “quasi experimental” dengan pendekatan “pretest-posttest with control groub design”. Dengan kelompok perlakuan mendapat terapi analgesik dan terapi musik lo-fi, sedangkan kelompok kontrol mendapat terapi analgesik saja. Hasil: Terdapat perbedaan intensitas nyeri sebelum dan sesudah pemberian terapi musik lo-fi dan analgesik dengan signifikansi 0.001 (p < 0.05) pada kelompok perlakuan dan 0.046 (p < 0.05) pada kelompok kontrol. Sayangnya pada tekanan darah, tidak ada perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah pemberian terapi musik lo-fi dengan signifikasi 0.161 (p > 0.05) pada kelompok perlakuan dan 0.556 (p > 0.05) pada kelompok kontrol. Kesimpulan: Pemberian terapi musik lo-fi dengan kombinasi terapi analgesik lebih efektif dalam menurunkan intensitas nyeri daripada pemberian terapi analgesik saja dan terapi musik lo-fi dan terapi analgesik tidak berpengaruh pada tekanan darah sistolik. Kata Kunci : nyeri post operasi, musik lo-fi, intensitas nyeri, tekanan darah



Lampiran

[ Sampul Depan ][ Sampul Dalam ]

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]